
Tapteng,Lidik24jam.com – Babinsa Koramil 02/Sorkam, Serda Bambang Nasution. membantu petani mengairi lahan sawah di desa binaannya Berlokasi di Desa Botot, Kecamatan Sorkam,Kabupaten Tapanuli Tengah.
Menurut Serda Bambang Nasution mengatakan tanaman padi merupakan tanaman yang sangat, membutuhkan banyak air khususnya pada saat tumbuh tanaman harus selalu tergenang air,agar produktivitas padi cukup baik dan efektif dalam satuan luas lahan maka di butuhkan suplai air yang cukup,
Dalam pendampingan petani warga binaan,Babinsa Koramil 02/Sorkam.Serda Bambang Nasution membantu petani dalam mengairi sawahnya yang kekurangan air menggunakan mesin pompa salahsatunya milik warga Slamet Pasaribu anggota kelompok tani, sehati di Desa Botot,Kecamatan Sorkam, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sabtu (19/10/2024).
Babinsa Serda Bambang Nasution Mengatakan bahwa perlu kerja keras untuk mempertahankan tanaman padi dalam memenuhi kebutuhan pengairan tidak harus menunggu hujan turun,kebutuhan air pada tanaman padi harus banyak, bila tidak tercukupi akan mengakibatkan kegagalan panen sehingga petani akan mengalami kerugian ungkap Serda Bambang Nasution.
Ungkap Babinsa Jajaran Kodim 0211/TT tersebut, demi meringankan pekerjaan warga binaan. Apalagi selama ini, Babinsa telah cukup dekat dan akrab dengan warga binaannya. Sehingga membantu warga petani mengairi sawahnya.
Di lokasi terpisah, Komandan Kodim 0211/TT, Letkol Inf Fernando Batubara,S.Sos.,M.Han.,melalui Danramil 02/Sorkam, Kapten Inf Oloan Purba menerangkan, sebagai Aparat teritorial,pihaknya selalu aktif menjaga hubungan kekeluargaan dengan masyarakat.
Salah satunya,dengan kepedulian yang di tunjukan oleh Babinsa,yakni membantu meringankan beban masyarakat untuk mengairi sawahnya.
Lebih lanjut Danramil 02/Sorkam itu menyampaikan tanaman padi pada umumnya juga membutuhkan pengairan secara teratur,saat kapan padi harus di airi,begitu pula sebaliknya kapan tanam padi harus di kurangi air nya.
Pendampingan ini, kata Danramil 02/Sorkam itu menambahkan, merupakan salah satu wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Sehingga terjalinnya sinergitas TNI-Rakyat, untuk meningkatkan hubungan baik antara Babinsa dengan warga di wilayah binaan masing-masing.
(Tim Red-)
More Stories
Sambangi Taman Pembibitan Sayur dan Buah, Wujud Babinsa Koramil 06/Kota Aktif di Wilayah Binaan
Komsos Dengan Warga Binaan, Babinsa Koramil 02/Sorkam Bina Kebersamaan TNI-Rakyat
Dukung Program Pemerintah, Babinsa Koramil 03/Pandan Mendampingi Pemberian Makan bergizi di Sekolah Kec.Pandan