
Lidik24jam. MERANTI – Penerbit Erlangga menjalin kerja sama lanjutan dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Kepulauan Meranti dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan, khususnya penguatan muatan lokal berbasis budaya Melayu. Penandatanganan kerja sama ini berlangsung di Rumah Dinas Bupati Kepulauan Meranti pada Rabu (23/4/2025).
Bupati Kepulauan Meranti menyambut baik kerja sama tersebut dan menyampaikan dukungannya terhadap upaya peningkatan pendidikan di wilayahnya, mulai dari jenjang SD, SMP, hingga SMA.
“Kerja sama ini sangat positif. Diharapkan dapat memperkenalkan sejarah dan budaya Melayu kepada anak-anak sekolah serta meningkatkan minat baca siswa di Meranti,” ujar Bupati.
Assistant Manager Penerbit Erlangga, Stefan Luther, S.IP, menjelaskan bahwa kerja sama ini bertujuan mengangkat budaya lokal, terutama budaya Melayu, ke dalam dunia pendidikan di Meranti.
“Sebanyak 40 persen budaya di Meranti merupakan budaya Melayu Riau, dan 60 persen merupakan budaya Melayu Meranti. Kami sudah melalui berbagai tahapan, dimulai dari dasar hukum dan peraturan bupati, lalu proses penulisan akan melibatkan para guru dan siswa asal Meranti,” ungkap Stefan.
Ia menambahkan bahwa naskah yang telah ditulis akan diedit oleh tim Erlangga untuk memastikan keaslian dan keotentikan budaya lokal yang diangkat, serta menghindari kesalahan atau peniruan budaya Melayu dari daerah lain.
“Kami dari Erlangga berkomitmen mendukung pengembangan pendidikan di Kabupaten Kepulauan Meranti melalui penerbitan buku-buku yang relevan dan bermuatan lokal,” pungkasnya.***
Editor….zamri.
More Stories
Rakor Bersama Menteri ATR/BPN, Bupati Kepulauan Meranti, H.Asmar Minta Solusi Terkait PIPPIB
Dukung Swasembada Pangan, Dandim 0314/Inhil Hadiri Penanaman Padi Serentak di Tempuling
Polsek Enok Bersama Forkopimcam Tanam Pohon Secara Serentak digelar Secara Virtual Bersama Kapolda Riau.