
Sibolga – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI, Polri, dan masyarakat, Babinsa Koramil 06/Kota Kodim 0211/TT, Sertu Ms Pane , bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Kelurahan Hutabarangan, Kecamatan Sibolga Utara, Kota Sibolga, pada Jumat (20/02/2025). Kegiatan ini diadakan di warung salah satu warga binaan dan dihadiri oleh Lurah serta sejumlah warga setempat.
Sertu Ms Pane menyatakan bahwa tujuan utama Komsos ini adalah untuk menjalin kemanunggalan antara TNI dan rakyat. “Melalui Komsos, interaksi langsung dengan warga lebih efektif karena informasi bisa langsung diterima dan disebarkan di antara masyarakat,” jelasnya. Selain itu, Babinsa juga dapat lebih mudah mengetahui berbagai permasalahan yang dihadapi oleh warga binaannya.
Menurut Babinsa, Komsos merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawabnya, termasuk Bhabinkamtibmas, untuk selalu memantau perkembangan situasi di wilayah binaan. “Ini adalah salah satu cara untuk memperkuat hubungan antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan masyarakat,” tambah Sertu Ms Pane.
Kegiatan Komsos seperti ini, menurut Sertu Ms Pane, kerap dilakukan saat menjalani aktivitas sehari-hari di desa binaan. “Sering kali, saat ngopi bersama warga, kami bisa bertukar pikiran tentang berbagai hal yang terjadi di desa,” ungkapnya. Dengan cara ini, mereka dapat lebih mudah mendekatkan diri dengan masyarakat dan memahami kebutuhan serta tantangan yang dihadapi warga.
Dandim 0211/TT Letkol Inf Fernando Batubara,S.Sos.,M.Han.,melalui Danramil 06/Kota Mayor Inf Darwin Gultom menjelaskan Setiap Babinsa hrs senantiasa komsos bersama mitra kerja Karena untuk menunjang tugas pokok babinsa,saya tidak bosan – bosan nya mengingatkan para Babinsa harus selalu monitor wilayah binaan nya dan mengetahui perkembangan situasi yg terjadi di wilayah,ucap Danramil.
Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat mencerminkan sinergitas antara aparat keamanan dan warga dalam menjaga stabilitas dan kesejahteraan di Kelurahan Hutabarangan.
(Tim Red-)
More Stories
Sambangi Taman Pembibitan Sayur dan Buah, Wujud Babinsa Koramil 06/Kota Aktif di Wilayah Binaan
Komsos Dengan Warga Binaan, Babinsa Koramil 02/Sorkam Bina Kebersamaan TNI-Rakyat
Dukung Program Pemerintah, Babinsa Koramil 03/Pandan Mendampingi Pemberian Makan bergizi di Sekolah Kec.Pandan