Lidik24Jam.com

Berani & Terdepan

Selesaikan Permasalahan Warga Melalui Mediasi Cara Babinsa Koramil 03/Pandan

Tapteng – Atasi permasalahan dibidang pertanian Babinsa Koramil 03/Pandan Kodim 0211/TT, Serda Rehulina Ginting melaksanakan musyawarah dengan kelompok tani tentang pengairan, pengolahan tanah untuk tanam padi di Kelurahan Sipange, Kec. Tukka, Kab. Tapanuli Tengah. Jumat ( 17/01/2025 ).

Melihat kondisi saat ini Serda Rehulina Ginting bersama petani diwilayah binaan melaksanakan musyawarah tentang permasalahan pengairan dan pengolahan tanah yang dikerjakan dibulan tanam padi ini.

 

Serda Rehulina Ginting menjelaskan dalam musyawarah ada banyak kendala yang dihadapi petani dalam pengelolaan sawahnya apalagi memasuki masa bercocok tanam yang paling utama sekali tentang stok air dan ketersediaan pupuk subsidi.

 

Kegiatan musyawarah ini bertujuan untuk mencari solusi terbaik agar pembagian air irigasi dapat dilakukan secara merata dan adil di antara para petani, sehingga dapat mencegah terjadinya pertikaian atau rebutan jatah air. Jelas Serda Rehulina Ginting.

Komandan Kodim 0211/TT Letkol Inf Fernando Batubara, S.Sos., M.Han., melalui Danramil 03/Pandan Kapten Inf Syahrial Batubara mengatakan, TNI akan terus bersinergi bersama Pemerintah dan Petani untuk mengatasi permasalah yang dihadapi dilapangan apalagi pada musim Penghujan seperti saat ini,banyak sawah petani yang tergenang akibat kurang baiknya fungsi irigasi pertanian tersebut.

Kehadiran Babinsa dalam rangka musyawarah dengan kelompok tani setempat untuk membahas pembagian air irigasi di persawahan, mengingat kondisi debit air yang tidak maksimal menjelang musim pancaroba.

(Tim Red-)

Loading